Jumat, 18 Oktober 2013

arti persaudaraan

arti PersaudaraaN

PersaudaraaN ialah ikatan Batin antara Manusia satu dan manusia lainya yang tak dapat di Pisahkan/Terputus kecuali Oleh manusia Itu Sendiri..

Manusia tidak akan mampu bertahan hidup tanpa keberadaan makhluk lain. Eksistensi kemanusiaan manusia juga tidak akan tercipta tanpa adanya nilai-nilai perbandingan kehidupan makhluk lain dalam ruang dan era yang sama. terlebih, jika perspektif nilai tawarnya adalah hubungan imbal balik antarmanusia. Acuan retorikanya, jelas dan tak terbantahkan. Yakni, bukankah miliaran manusia yang kini menghuni jagad raya ini berasal dari pasangan suami istri, Ibu hawa dan Bapak Adam?

Namun sebelum kita berbicara lebih jauh tentang hakikat dari persaudaraan itu, untuk menyamankan persepsi kita terhadap makna persaudaraan, dua pendekatan pengertian dihadirkan disini sebagai bahan acuan. Pertama pengertian persaudaraan menurut pandangan umum. Kedua. Pendekatan makna persaudaraan ditinjau dari segi etimologi.

Persaudaraan dalam pengertian umum adalah terjalinnya suatu hubungan timbal-balik antara individu yang satu dengan lainnya yang terikat oleh rasa kebersamaan; saling sayang menyayangi, kasih mengasihi, saling memberi dan menerima (take dan give)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar